Taman hutan bambu di Surabaya merupakan destinasi atau tempat wisata buatan yang dikelola oleh Pemkot Surabaya. Wisata hutan bambu di Surabaya ini terhitung masih baru. Awalnya, taman wisata hutan bambu di Surabaya ini adalah tempat pembuangan akhir (TPA) di Sukolilo Surabaya. Namun sekarang TPA ini diberdayakan oleh pemkot Surabaya dan menjadi taman wisata hutan bambu yang sangat indah setelah pembuangan sampah berpindah di daerah Benowo Surabaya.
Taman wisata hutan bambu di Surabaya ini tepatnya berada di Jl. Raya Marina Asri, Keputih, Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur yang tidak jauh dari kampus ITS yang ada di Sukolilo dan kampus Hangtua yang ada di AR. Hakim. Jika sahabat traveller masih bingung dengan letak tempat wisata hutan bambu di Surabaya ini, sahabat traveller memanfaatkan panduan google maps Hutan Bambu Surabaya dari handphone android sahabat traveller.
Sama seperti taman - taman yang berada di Kota Surabaya yang lain. Untuk masuk ke tempat wisata taman hutan bambu di Surabaya ini tidak dipungut biaya alias gratis. Walaupun hutan bambu di Surabaya ini gratis, namun hutan ini sangat terjada keindahan dan keasriannya. Untuk menjaga keindahan dan keasriannya, Pemkot Surabaya telah membentuk satgas yang menjaga hutan tersebut dari orang - orang yang tidak bertanggung jawab.
Hutan bambu Surabaya ini juga memiliki spot - spot yang menarik dan instagramable untuk kaum millenial yang ingin ber foto. Taman hutan bambu Surabaya ini juga sering di gunakan untuk poto pre-wedding dari Kota Surabaya maupun dari luar Kota Surabaya.
Di taman hutan bambu Surabaya ini juga di lengkapi fasilitas seperti playground atau tempat bermain anak, sehingga sahabat traveller bisa mengajak anak - anak bermain di hutan bambu Surabaya ini.
EmoticonEmoticon